4 Dampak Bumil Yang Jarang Periksa Ke Dokter Gigi Surabaya Barat

Wanita hamil harus rutin melakukan pemeriksaan kesehatan, termasuk ke dokter gigi Surabaya Barat. Pasalnya, selama mengandung tubuh tak jarang rentan terkena penyakit, tak terkecuali yang menyerang gigi dan mulut. Adapun gangguan yang perlu diwaspadai meliputi:

  1. Gusi yang mudah berdarah

Risiko gingivitis mengalami peningkatan di masa kehamilan. Hal ini adalah tahap awal munculnya penyakit periodontal yang membuat gusi lebih merah, membengkak, hingga akhirnya berdarah. Salah satu faktor penyebabnya adalah fluktuasi hormon yang tak menentu.

Selain itu, rendahnya kesadaran dalam menjaga kesehatan dan kebersihan gigi turut berdampak pada meningkatnya peluang gusi berdarah.

  1. Gigi berluang akibat sering muntah

Gigi berlubang yang muncul di masa kehamilan harus mendapatkan penanganan dokter gigi Surabaya Barat. Gangguan ini biasanya muncul akibat gigi yang terpapar asam dari muntah yang keluar selama mengalami morning sickness.

Bukan hanya mengikis lapisan gigi, kotoran yang menempel pun akan berubah menjadi karang gigi. Di sinilah bakteri berkembang biak hingga menyebabkan peradangan dan kerusakan pada tulang.

  1. Karies gigi yang semakin parah

Membiarkan karies gigi akan menimbulkan lubang disertai hingga menjadi infeksi. Pada kasus yang lebih parah, gangguan ini akan menyerang jaringan pendukung gigi. Oleh karena itu, segera kunjungi dokter gigi untuk mendapatkan penanganan tepat sebelum karier bertambah parah.

Dokter gigi Surabaya Barat biasanya akan melakukan pemeriksaan melalui rontgen. Berdasarkan hasil pemeriksaan, pasien bisa menerima pengobatan biasa atau penambalan.

  1. Gigi kotor dan bau tak sedap

Meninggalkan kebiasaan mudah yang sangat dianjurkan seperti membersihkan gigi minimal dua kali sehari tidak hanya membuat gigi kotor. Penumpukan bekas makanan pun memicu bau tak sedap. Hal ini pun kerap membuat bumil kurang nyaman selama beraktivitas.

Perawatan rutin seperti pembersihan memakai benang khusus sebaiknya diterapkan sedini mungkin. Kalau harus mengambil tindakan seperti penambalan, lakukan saat kehamilan masuk trimester dua.

Semoga setelah membaca artikel ini Anda yang sedang mengandung tak ragu berkunjung ke dokter gigi Surabaya Barat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *